Projek penguatan Profil pelajar Pancasila dan Profil pelajar Rahmatan Lil Alamin P5P2RA
Anggota KPU Kota Jambi Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi H. Abdul Rahim menjadi Narasumber dalam kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan Lil Alamin (P5P2RA). Bertempat di MTs Negeri 2 Kota Jambi, pada hari Jumat (17/11/23).
Dalam paparannya H. Abdul Rahim menyampaikan bahwasannya kegiatan ini bertujuan untuk menggali, memahami, dan menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari para pelajar. Pancasila sebagai dasar negara Indonesia bukan hanya semata-mata sebagai teori, tetapi juga sebagai panduan moral yang harus tercermin dalam sikap, tindakan, dan keputusan setiap individu.